FAMILY TRAVELING PROJECT - DAY#5


Di hari kelima ini, Fia mulai memasuki perbandingan biaya dan transport yang digunakan dalam rute yang ada. 

Bisa terjadi alternatif rute muncul karena dianggap lebih efisien daripada rute yang sudah saya tetapkan. Ini muncul dari dia sendiri, murni inisiatif dari Fia. Kami pun diskusi. 
Pertimbangan yang saya ambil dalam mengambil rute sebelumnya saya kemukakan, dan Fia mempertimbangkan hal itu. Kemudian saya pun melihat kemungkinan dari alternatif rute yang dipilih Fia, dan memikirkannya. Hasilnya kami melihat dibeberapa tempat ada kemungkin rute bisa berubah karena urusan biaya dan kemudahan moda transportasi yang dipilih.

Di sini kami menemukan kesimpulan bahwa tidak melulu nilai uang yang harus masuk di budget yang menentukan, tapi kemudahan dan keefisienan waktu ini yang juga harus dipertimbangkan, mengingat kami berencana mengunjungi banyak tempat di sana. 



Sejalan dengan Fia, Ica juga bergabung untuk melihat efisiensi rute yang digunakan. Sekaligus memperhitungkan waktu yang harus dihabiskan untuk berada dalam satu titik wisata. 

Akhirnya kami mulai sepakat untuk di beberapa lokasi. Memang masih harus banyak berdiskusi lagi untuk dapat menyelesaikan satu putaran trip penuh bersama-sama.

We will fight!! :D






#hari5
#gamelevel3
#myfamilymyteam
#tantangan10hari
#melatihkecerdasananak
#kuliahbundasayang
@institut.ibu.profesional

No comments